Pemilihan Umum. Atau yang lebih terkenalnya dengan singkatan
Pemilu. Di negaraku memang banyak sekali, pemilunya. Mungkin hampir
dibilang tiap hari ada pemilihan umum. Entah pemilihan Kepala Desa,
Bupati, Wali Kota, Gubernur, DPRD, DPR atau Presiden. Lelah dan
melelahkan. Tidak sedikit yang berujung dengan kerusuhan dan pembakaran.
Inikah gambaran dari sebuah demokrasi ? yang sering didewakan oleh
sebagian para elit dan petinggi di negri ini. Pemborosan anggaran demi sebuah ketidakpastian. Hasilnya tidak sebanding dengan apa yang dikelurkan.
Rakyat harus dibuat antri, yang katanya demi sebuah perubahan masa depan yang lebih baik. Tapi kenapa justru yang terjadi sebaliknya ? Ah...aku saja tak pernah punya hak untuk mencoblos, tidak pernah terdaftar sebagai pemilih. Tapi herannya, jika urusan penarikan sumbangan, kenapa aku terdaftar ya ? Aneh bukan ???
Percuma punya e-KTP jika tidak punya hak/terdaftar sebagai pemilih. Ternyata baru ketahuan jika proyek e-KTP banyak dikorupsi. Pantas saja, urusan e-KTP sampai sekarang belum selesai, selalu molor dari target. Sengkuni...Sengkuni...pintar ngomong tidak ada bedanya dengan Djangkaru Bumi ! Belgedes......
♥♥DjB♥♥
Tidak ada komentar:
Posting Komentar