Karnaval Kemerdekaan Sukapura Cilincing . Tidak disangka tenyata negara kita sudah merdeka semenjak lama. Dan pada tahun ini sudah genap 70 tahun merdeka. Merdeka dalam arti terlepas dari penjajahan. Kalau merdeka dari sudut pandang ekonomi, itu tergantung individu yang mengalami. Ah yang penting hari ini, Djangkaru Bumi bebas dan merdeka meliput karnaval kemerdekaan warga Sukapura, khususnya RT 05, RW 04, Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara.
Walau cuaca panas, tidak, menyurutkan semangat anak-anak peserta karnaval untuk keliling kampung. Lebih tepatnya sih, masuk gang ke temu gang. Gang sempit. Lomba hias sepeda, itu yang mampu membetot perhatianku. Kreatif dan menarik, dengan warna dominan merah dan putih. Orang tua peserta karnaval pun tidak kalah semangatnya. Ikut mendampingi putra-putrinya. Tapi sayangnya, orang tua peserta banyak yang menggunakan sepeda motor, yang justru menambah kesemrawutan dan kemacetan. Ah, tidak apalah, yang penting ikut senang ....hehehee.
Karnaval kemerdekaan ini juga dimeriahkan drum band SDN 04 Pagi Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara. Sehingga karnavalnya tampak lebih meriah. Suasana jadi hidup dan gegap gembita dengan lagu-lagu kemerdekaan. Salut juga, murid Sekolah Dasar sudah ahli dan mahir memainkan musik Marching band. Pasti itu karena kesabaran guru pebimbingnya. Maju terus dan ukir prestasimu. Salam dari Djangkaru Bumi, Merdeka !!!
♥♥DjB♥♥
Tidak ada komentar:
Posting Komentar