Cuaca begitu mendung, dan hasil photo pun kurang begitu memuaskan. Mega hitam lebih berdominan diatas langit. Pencahayaan sangatlah minim. Maklumlah, hanya berbekal kamera handphone yang mememiliki kukuatan lensa 5 MP. Begitulah kenekatan tukang photo bukan photografer. Selalu ingin tetap eksis. Walau sudah diedit pakai aplikasi Adobe Photoshope CS3, medan magnet photo tidak berbuah manis.
SDN Sukapura 05 Cilincing Jakarta Utara kini tampak asri setelah direnovasi. Pemerintah Jakarta begitu perduli dengan keadaan gedung-gedung pendidikan. Demi keamanan dan kenyamanan peserta didik, tenaga pendidik dan pengajar. Gedung sekolah harus layak, jangan sampai terkesan kumuh. Gedung yang bersih dan rapi akan memacu semangat para murid untuk belajar. Prestasi akan diraihnya.
Sekolah Dasar Negeri Sukapura 05 dulunya bernama SDN Sukapura 09. Yang diresmikan oleh Walikota Jakarta Utara Bapak R Moelyadi pada tanggal 9 Agustus 1986. Ternyata gedung SDN Sukapura 05 Cilincing tergolong bangunan lama. Sehingga memang layak untuk direnovasi. Para Guru mengajarkan arti dan pentingnya kebersihan. Sehingga terwujudlah Bank Sampah. Sampah jadi berkah, lingkungan bersih dan indah. Alamat SDN Sukapura 05 Pagi, Jalan Tipar Cakung RT 07, Rw 04, Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara, Indonesia. Kode Pos 14140.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar