Seneng rasanya kali ini bisa meliput pemberian imunisasi massal campak dan rubella. Atau yang lebih terkenalnya Imunisasi Measles Rubella (MR). Imunisasi ini diberikan kepada anak-anak usia 9 bulan sampai 15 tahun. Bulan Agustus kemarin, imunisasi rubella dilaksanakan di setiap Sekolahan dan dibulan September dilaksanakan di Puskesmas, Posyandu dan Fasilitas Kesehatan. Pemberian vaksin Measles Rubella, secara nasional dilaksanakan dalam dua fase. Fase pertama bulan Agustus-Septembar 2017 di pulau Jawa. Dan fase kedua bulan Agustus-September 2018 di pulau luar Jawa.
Sungguh antusias sekali, para ibu membawa anaknya ke kantor RW 04 Sukapura demi mendapatkan imunisasi Measles rubella. Rela antri dengan tertib sambil menunggu petugas kesehatan dari puskesmas kecematan Cilincing datang. Ibu-ibu PKK RW 04 menyambut dengan ramahnya. Gembira dan suka-ria. Musik dangdut, memeriahkan suasana. Saya jadi ingin ikut berdendang.
Sekitar jam sepuluh siang, petugas kesehatan yang ditunggu pun datang. Pemberian imunisasi langsung dilaksanakan. Panitia penyelenggara Balai RW 04 mulai memanggil nama-nama anak yang akan diimunisasi sesuai dengan nomor urut pendaftaran. Raut wajah anak-anak yang awalnya ceria, kini berubah menjadi kecemasan. Membayangkan sakit dan perihnya jarum suntik imunisasi campak Rubella. Tangisan dan jeritan menggelar di ruang dalam Balai RW 04 Kelurahan Sukapura. Ekspresi anak, setelah disuntik imunisasi. Menambah rasa ketakutan bagi anak-anak yang menunggu giliran.
Semua demi masa depan anak-anak, agar tumbuh sehat dan kuat. Demi masa depan generasi Indonesia yang lebih ceria. Terbebas dari penyakit Campak dan Measles Rubella. Mari kita dukung program pemerintah dengan berpartisipasi membawa anak-anak Anda ke pos kesehatan terdekat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar