Email: djangkarubumi@yahoo.com

Bapak Taryono Penjaga Makam Aroeng Binang Kebumen

Bapak Taryono Penjaga Makam Aroeng Binang Kebumen

Saya bertemu dengan Bapak Taryono penjaga makam Aroeng Binang, sekitar awal bulan Januari 2017. Pertemuan yang sudah cukup lama, tapi baru saya ceritakan. Pertemuan yang sangat berkesan sekali. Saya dibuatnya salut dengan keramah-tamahan dan kesederhanaan. Tapi yang membuat saya lebih kagum adalah pengalaman dan pengetahuannya tentang agama. Cara pandang dan wawasan tentang agama sungguh luas sekali. Bijak dalam menyikapi segala persoalan.

Saya mendengarkan seksama obrolan Bapak Taryono dengan rekannya tentang persoalan agama. Bahkan saya merasa mendapatkan ilmu baru dari perbincangan tersebut. Sepatah katapun saya tidak berani memotong obrolan santai itu. Karena memang saya sependapat dengan apa yang dikatakan oleh penjaga makan tersebut. Bapak Taryono juga menceritakan siapa saja yang pernah nyekar ke makam Arung Binang.

Bapak Taryono Penjaga Makam Aroeng Binang Kebumen

Yang menarik, saat saya ke Makam Aroeng Binang adalah saya diperkenankan untuk masuk ke cungkup, dimana Raden Aroeng Binang I dikebumikan. Yang tidak sembarang orang atau tamu diperbolehkan. Sungguh sebuah kehormatan luar biasa. Sebenarnya batin saya tahu, kuncen makam mengira saya seorang wartawan atau anggota militer.

Aroma mistik di Makam Aroeng Binang ini sungguh kuat sekali. Maka tidak mengherankan jika pusaka peninggalan Raden Arung Binang menjadi incaran pencuri. Kuncen lengah sedikit, melayanglah pusaka tersebut walau sudah dibuatkan pengaman lemari dan kunci baja.

Saya pernah membuat artikel yang berjudul Makam Aroeng Binang Kebumen, tidak disangka mendapat kunjungan komentar dari trah Raden Aroeng Binang I. Yaitu Raden Ngt Danny Utami, selaku cucu dari Raden Aroeng Binang I. Dia membagikan cerita pengalamannya saat nyekar ke makam tersebut. Seperti dibawah ini jejak komentarnya :

Saya ucapkan terima kasih kepada kalian semua atas comment positive nya. Dan beribu terima kasih kepada DjangkaruBumi.com Yangg sudah memposting dan mempublish nya. Saya terharu ternyata nama besar Eyang saya Aroeng Binang I, cukup dikenal luas. Dan saya selalu trah keturunan dari Eyang Aroeng Binang I, bangga dan terharu.
Saya juga sudah sempat nyekar ke makam Eyang Aroeng Binang I, pada bulan Juli 2017 lalu. Nuansa mistis nya memang sangat kental sekali. Dan pada waktu itu atas suruhan juru kunci nya pak Tarno, saya disuruh menghadap Eyang sendirian (karena wkt itu saya datang dengan rombongan kawan saya dari Jakarta, tetapi hanya saya yang diminta masuk karena saya cucu dari trah Aroeng Binang), kirim doa untuk Alm Eyang Aroeng Binang.
Setelah itu saya merasakan energy yang kuat sekali di tangan saya. Eyang semacam menitipkan sesuatu kepada saya. Karena pas banget saya datang malam jumat bertepatan dengan hari lahir saya. Allah SWT mungkin sudah mengatur dan mentaqdirkan semuanya.  Aamiin YRA.

Begitulah pengalaman saya saat berkunjung ke Makam Aroeng Binang. Dan ternyata tidak hanya saya saja yang mengalaminya hal ghoib. Oh iya alamat Makam Arung Binang dan keturunannya berada di Dusun Kebejen, Desa Kuwarisan, Kecamatan Kutowinangun, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Jika Anda berkunjung kesana, jangan lupa titip salam buat Bapak Taryono selaku kuncen Makam Aroeng Binang.

Berita Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Back To Top